Selasa, 05 Juni 2012

Negara Dengan Jumlah Milyuner Terbanyak

Jakarta - Nilai kekayaan global di 2011 tumbuh 1,9% menjadi US$ 122,8 triliun, terbesar dikuasai para milyuner. Negara mana saja yang paling banyak memiliki milyuner di dunia?

Lembaga Bolton Consulting Group (BCG) dalam laporannya menyatakan, kenaikan kekayaan global di 2011 melambat dibandingkan 2010 yang naik 6,8%. Perlambatan tersebut terutama karena ketidakpastian ekonomi global.

"Total jumlah rumah tangga milyuner di 2011 mencapai 12,6 juta di seluruh dunia, naik sekitar 0,9%," demikian isi laporan BCG yang dikutip, Senin (4/6/2012).

Berikut jumlah negara dengan rumah tangga milyuner terbanyak:
  1. AS jumlahnya 5,134 juta, turun dari 2010 sebesar 5,263 juta
  2. Jepang jumlahnya 1,587 juta, turun dari 2010 sebesar 1,640 juta
  3. China jumlahnya 1,432 juta, naik dari 2010 sebesar 1,239 juta
  4. Inggris jumlahnya 411 ribu, sama dengan 2010
  5. Jerman jumlahnya 345 ribu, naik dari 2010 sebesar 320 ribu
  6. Swiss jumlahnya 322 ribu, naik dari 2010 sebesar 317 ribu
  7. Italia jumlahnya 270 ribu, turun dari 2010 sebesar 274 ribu
  8. Taiwan jumlahnya 246 ribu, turun dari 2010 sebesar 247 ribu
  9. Hong Kong jumlahnya 212 ribu, turun dari 2010 sebesar 209 ribu
  10. Prancis jumlahnya 200 ribu, turun dari 2010 sebesar 199 ribu

Sementara dari sisi persentase terhadap keseluruhan jumlah penduduk, persentase rumah tangga milyuner di Singapura paling tinggi yaitu 17% dengan nilai kekayaan US$ 1 juta. Kemudian diikuti Qatar 14,3%, Kuwair 11,8%, dan Swiss 9,5%.

Selain itu BCG juga mendata negara yang memiliki jumlah rumah tangga super kaya dengan kekayaan mencapai US$ 100 juta. Berikut daftar negara dengan jumlah rumah tangga super kaya terbanyak di 2011:
  • AS dengan jumlah 2.928, turun dari 2010 sebanyak 2.989
  • Inggris dengan jumlah 1.125, sama dengan 2010
  • Jerman dengan jumlah 807, sama dengan 2010
  • Rusia dengan jumlah 686, naik dari 2010 sebanyak 607
  • China dengan jumlah 648, naik dari 2010 sebanyak 538


(dnl/ang)

Tidak ada komentar: